Melalui PKKMB 2017 Membentuk Mahasiswa FEB yang Cinta Tanah Air dan Berdaya Saing Internasional

Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) merupakan kegiatan untuk memperkenalkan, mempersiapkan dan mengakselerasi mahasiswa baru dalam proses transisi menjadi mahasiswa yang sadar akan hak dan kewajibanya, memuat antara lain tentang sistem pendidikan tinggi kegiatan akademik dan kemahasiswaan serta kebijakan kampus, serta materi bela negara, radikalisme, penyalahgunaan narkoba sehingga dapat mendukung keberhasilan studinya di perguruan tinggi. (Ristekdikti)

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Lampung menyelenggarakan kegiatan ini selama tiga hari, tanggal 25-27 Agustus 2017. Kegiatan ini bertemakan “Membentuk Mahasiswa FEB yang Cinta Tanah Air dan Berdaya Saing Internasional.”

Download :

Susunan Acara PKKMB FEB Unila 2017

Denah Gedung FEB Unila